Kamis, 17 Februari 2011

GILIRAN PANWAS SOROTI KINERJA KPUD NDUGA


(Sumber : Papua Pos 17/2)
WAMENA (PAPOS) – Banyaknya pihak yang akhir – akhir ini menilai kinerja dari KPUD Nduga tidak maksimal, membuat pihak Panwaslu kabupaten Nduga angkat bicara. Hasil tahapan yang sudah di Verifikasi oleh KPUD kabupaten Nduga, ternyata tidak di serahkan kepada Panwaslu, walaupun Panwaslu sendiri telah melayangkan surat resmi terkait kapan penyerahan berkas tersebut.
      Ketua Panwaslu Kabupaten Nduga, Eky Gwijangge yang di dampingi anggotanya, Yosep Payage,S.Sos dan Jhon Lokbere yang di temui wartawan mengungkapkan, selain menyangkut penyerahan berkas tahapan ke pihak Panwas yang tidak ada, KPUD Nduga juga dalam setiap hasil tahapan yang di proses KPUD Nduga harusnya perlu di tinjau kembali, mengingat setiap hasil pleno yang di lakukan tidak disertai SK sebagai dasar Hukum.
      Selain itu, terkait jadwal yang sudah kedua kalinya di revisi oleh pihak KPUD, Panwas minta kiranya harus konsisten dengan tahapan itu. Karena bila hal itu tidak diindahkan, maka bisa saja Pemilukada di kabupaten Nduga terancam batal, mengingat waktu yang sudah semakin mendesak. Belum lagi pemutakhiran Data Pemilih yang dari hasil akhir mencapai angka 53.700 yang dinilai tidak seimbang dengan angka DP4 sebanyak 35.000 pemilih yang di sampaikan oleh pihak Pemda Kabupaten Nduga pada Pilpres tahun 2009 sebagai patokan.
      Oleh karenanya, Eky mengharapkan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Nduga untuk dapat segera turun tangan mengatasi hal tersebut. “ Hal ini agar Pemilukada yang di rencakan pada tanggal 15 Maret nanti dapat berjalan sukses sesuai yang dengan yang di rencakan bersama,” harap Eky. (iwan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar